Nasdem Benarkan Luhut ‘Endorse’ Nama Cawapres untuk Anies Baswedan

by -1970 Views
Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan.

Sabtu, 6 Mei 2023 – 00:23 WIB

VIVA Politik – Ketua DPP Partai Nasdem, Sugeng Suparwoto membenarkan bahwa Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan sempat meng-endorse nama calon wakil presiden (cawapres) untuk Anies Baswedan. 

Nama-nama cawapres itu disampaikan Luhut saat bertemu dan makan siang bersama Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh pada Jumat, 5 Mei 2023.

“Tentang nama, betul ada diskusi dan sebagainya, tapi tidak etis. Sekali lagi, tidak etis. Betul Pak Luhut juga meng-endorse, katakanlah kalau bahasa kalian (wartawan) kan meng-endorse ini, meng-endorse itu dan sebagainya,” kata Sugeng kepada wartawan di kawasan Jakarta Selatan, Jumat, 5 Mei 2023. 

Ketum Nasdem Surya Paloh bertemu dengan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan.

Ketum Nasdem Surya Paloh bertemu dengan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan.

Meski demikian, kata Sugeng, Luhut tetap menghormati dan menghargai keputusan yang ditetapkan oleh Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang tengah menggodok kandidat cawapres untuk bersanding dengan Anies Baswedan.

“Pak Luhut menghormati apa yang sudah diputuskan, dalam konteks kontestasi sekaligus menyangkut Pak Anies, itu eksplisitnya seperti itu,” ucapnya. 

Lima Nama Masuk Bursa Cawapres Anies

Halaman Selanjutnya

Sugeng menegaskan, sejauh ini sudah ada lima nama yang masuk ke dalam bursa cawapres untuk Anies Baswedan. Pun demikian, nama-nama ini masih terus digodok dan keputusan akhir tetap ada di tangan Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres).

img_title



Sumber: www.viva.co.id

No More Posts Available.

No more pages to load.