Fahri Hamzah Puji Ridwan Kamil Masuk Golkar: Ini Tradisi Politik Ksatria

by -481 Views
Waketum Partai Gelora, Fahri Hamzah

Kamis, 19 Januari 2023 – 19:22 WIB

VIVA Politik – Ridwan Kamil resmi menjadi kader Partai Golkar. Setelah dua kali mengikuti pilkada, dari Pilkada Kota Bandung hingga Pilkada Jawa Barat, belum memiliki partai. Langkah Ridwan Kamil yang memutuskan bergabung ke Golkar itu, menurut politisi Fahri Hamzah, adalah langkah seorang ksatria.

“Kang @ridwankamil yth, Meski bukan bergabung ke @partaigeloraid tapi sy acungkan jempol atas keberanian memilih jalan politik yg konkret. Sekali lagi selamat juga kepada partai Golkar. Kini warna kang emil lebih jelas. Ini tradisi berpolitik yang ksatria. #ArahBaru2024,” ujar Fahri Hamzah, dalam akun twitter pribadinya, dikutip VIVA, Kamis 19 Januari 2023.

Ridwan Kamil dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto Ketemu

Ridwan Kamil dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto Ketemu

Wakil Ketua Umum Partai Gelora itu mengatakan, memang sudah menjadi tugas partai untuk melahirkan bintang. Dengan begitu, maka setiap kader harus bersedia dilatih untuk mewakili gagasan dari partai.

Menurutnya, langkah Gubernur Jawa Barat untuk memutuskan masuk partai politik, adalah sebuah tradisi yang harus dijaga. Dengan begitu, ada tradisi yang matang dalam perpolitikan di Indonesia.

“Sekali lagi saya mengucapkan selamat kepada Kang @ridwankamil, semoga setia di jalan partai politik dan ikut membesarkan tradisi berpolitik di negeri kita yang sering oleh sebagian orang dilakukan sembilan dan sambil jalan. Partai politik memerlukan tradisi yg matang,” kata politisi asal Sumbawa NTB itu.

Halaman Selanjutnya

Sebelumnya diberitakan, Ridwan Kamil, yang kini masih menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat, resmi masuk dan menjadi kader Partai Golkar, Rabu 18 Januari 2023. Hal itu diumumkan langsung oleh Ketum Golkar Airlangga Hartarto, di DPP Golkar, Jakarta Barat.

img_title

Sumber: www.viva.co.id

No More Posts Available.

No more pages to load.