Oso Ketum Hanura Konsultasi ke Jokowi Tentukan Siapa Capres Didukung

by -1259 Views
Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang alias Oso saat pendaftaran parpol di Gedung KPU, Jakarta.

Kamis, 22 Desember 2022 – 10:12 WIB

VIVA Politik – Ketua Umum Partai Hanura, Oesman Sapta Odang, mengungkapkan pihaknya akan berdiskusi dengan Presiden Joko Widodo untuk memutuskan sosok yang akan diusung partainya sebagai capres di Pilpres 2024.

“Saya jujur saja saya harus berunding. Saya akan berunding di dalam satu bulan ini dengan Pak Jokowi siapa kira-kira nanti kita akan jadikan figur (capres di Pilpres 2024). Kita lihat situasinya, situasional sekarang,” kata Oso, begitu ia karib disapa, Kamis 22 Desember 2022.

Oesman Sapta Odang (kiri) saat Rapimnas Hanura yang dihadiri Presiden Jokowi.

Oesman Sapta Odang (kiri) saat Rapimnas Hanura yang dihadiri Presiden Jokowi.

Photo :

  • ANTARA FOTO/Galih Pradipta

Oso menjelaskan, tujuan berdiskusi dengan Jokowi itu agar pembangunan Indonesia yang selama ini sudah dijalankan hampir 10 tahun kepemimpinannya, tetap bisa dilanjutkan.
Pasalnya, kesinambungan program pemerintah adalah hal yang terpenting dalam pembangunan negara.

“Tentu dia punya pikiran-pikiran dengan konsep yang dia kerjakan sekarang itu harus diteruskan dengan pemimpin yang akan datang supaya jangan stuck,” ujarnya.

Mantan Ketua DPD RI itu mengklaim, rekam jejak dirinya selama mendukung seseorang menjadi capres itu selalu berujung dengan kemenangan.
Sehingga, dukungan dari dirinya akan dinantikan bagi setiap orang yang ingin berlaga di pesta demokrasi nanti.

“Zaman Gus Dur saya menang. Zaman Megawati saya menang. Zaman SBY saya menang. Nah zaman Jokowi apalagi. Jadi hati-hati kalau saya milih, ya insya Allah pasti menang,” imbuhnya.

Sumber: www.viva.co.id

No More Posts Available.

No more pages to load.